Umuslim Buka pendaftaran Mahasiswa baru Tahap kedua T.A 2024/2025,

Universitas Almuslim (Umuslim) Peusangan Bireuen, membuka pendaftaran Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Almuslim (SPMB Umuslim) tahap II Tahun Akademik 2024/2025, yang akan berlangsung mulai tanggal 1 Juni s/d akhir Juli.

Demikian disampaiakan Rektor Universitas Almuslim (Umuslim) Dr Marwan,M.Pd saat memantau pelaksanaan ujian tulis berbasis komputer (UTBK) Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Universitas Almuslim (SPMB Umuslim) tahap pertama di laboratorium komputer dan multimedia kampus Universitas Almuslim Matang Geulumpang Dua, Senin (3 Juni 2024).

Menurut Marwan, tujuan dibuka pendaftaran tahap kedua untuk memberi kesempatan bagi calon mahasiswa yang belum sempat mendaftar tahap pertama.

“Masih ada calon mahasiswa terutama dari luar daerah ingin kuliah di Umuslim tetapi belum sempat mendaftar pada tahap pertama, jadi kita berikan kesempatan untuk mereka, maka kita buka tahap kedua”, ujar Dr.Marwan,MP.d.

Ketua Panitia SPMB 2024, Dr. Alfi Syahrin, M.Pd menyampaikan bahwa pada tahap pertama yang mendaftar sebanyak 1675 calon mahasiswa dan sudah kita laksanakan tes UTBK, wawancara bagi yang memilih Keguruan dan juga Kesehatan bagi fakultas Kesehatan..

Pelaksanaan ujian masuk tahap pertama sudah dilaksanakan pada Sabtu tanggal 1 Juni hingga Senin 3 Juli 2024, berlangsung lancar dan sukses, ujar Alfi Syahrin.

Untuk pendaftaran tahap kedua dimulai tanggal 1 Juni s/d akhir Juli, selain mendaftar langsung di sekretariat pendaftaran kampus Induk Matangglumpang dua, juga bisa mendaftar secara online melalui link www.spmb.umuslim.ac.id., uajr Alfi Syahrin.

Universitas Almuslim saat ini mempunyai tujuh fakultas, 28 prodi S1 dan D3, empat program studi Magister (S2), satu program Profesi bidan (S1) dan satu Program Profesi Guru atau PPG.

Adapun fakultas dan prodi di Universitas Almuslim yaitu :

Fakultas Pertanian (FP) (S1) ada 6 prodi, yaitu : 1.Prodi Agroteknologi (S1) Akreditasi , 2.Peternakan (S1) Akreditasi B, 3.Agribisnis (Sl) Akreditasi B, 4.Akuakultur (S1) Akreditasi B, 5.Kehutanan (S1) Akreditasi Baik dan 6.Teknologi Industri Pertanian (SI) Akreditasi Baik

Fakultas Keguruan dan llmu Pendidikan (FKIP) (S1) memiliki 9 prodi :
1.Pendidikan Matematika (S1) Akreditasi B, 2.Pendidikan Biologi (SI) Akreditasi B, 3.Pendidikan Fisika (SI) Akreditasi B, 4.Pendidikan Bhs. Inggris (SI) Akreditasi B, 5.Pendidikan Bhs. Indonesia (S1) Akreditasi B, 6.Pendidikan Ekonomi (S1) Akreditasi B, 7.Pendidikan Geografi (S1) Akreditasi Baik Sekali, 8.PGSD(SI)Akreditasi A, 9.PG PAUD (SI) Akreditasi Baik Sekali.

Fakultas Teknik (FT) (S1) tiga prodi yaitu 1.Prodi Teknik Sipil (SI) Akreditasi B, 2.Arsitektur (S1) Akreditasi Baik, 3.Ilmu Lingkungan (Sl) Akreditasi Baik.

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) (S1) tiga prodi yaitu, 1.Prodi Administrasi Bisnis (SI) Akreditasi B, 2.Administrasi Publik (SI) Akreditasi B, 3.Ilmu Hubungan Internasional (S1) Akreditasi B

Fakultas Ekonomi(FE) (S1) dua prodi yaitu : 1.prodi Ekonomi Pembangunan (S1) Akreditasi B, Manajemen Ritel (Prodi Baru) S1

Fakultas Ilmu Komputer (FIKOM)(S1) dua prodi yaitu :1.Prodi Informatika (S1) Akreditasi B, 2.Informatika Medis (S1) Akreditasi Baik

Fakultas Kesehatan (S1 & DIII) tiga prodi yaitu : 1.Prodi Kebidanan (SI) Akreditasi Baik, 2.Pendidikan Profesi Bidan (Profesi) Akreditasi Baik dan 3.Kebidanan (DIlI) Akreditasi B

PASCASARJANA (S2) empat dua prodi yaitu :1. Prodi Pengelolaan Sumberdaya Alam dan Lingkungan (S2) Akreditasi Baik
2.Pendidikan llmu Pengetahuan Sosial(S2) Akreditasi Baik, 3.Administrasi Pendidikan (S2) Akreditasi Baik
4.Pendidikan Dasar (S2) Akreditasi Baik

Kemudian sebagai salah satu pelaksana amanah Undang-Undang Guru dan Dosen, sesuai dengan SK Mendikbud Nomor 97/M/2021 Tahun 28 Januari 2020,. Umuslim sebagai salah satu universitas penyelenggara Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) di Aceh. Adapun program Pendidikan Profesi Guru (Profesi) di umuslim ada 5 program yaitu
1.Pendidikan Guru Sekolah Dasar, 2.Pendidikan Matematika, 3.Pendidikan Fisika, 4.Pendidikan Bahasa Inggris dan
5.Pendidikan Biologi.

Untuk pendaftaran program Pendidikan Profesi Guru (PPG) dilakukan tersendiri berdasarkan pengumuman yang dikeluarkan oleh Direktur Pendidikan Profesi Guru Dirjen GTK Kemendikbudristekdikti.(Humas-Umuslim).