Pasangan Karuna Putra-Zawir Furqan pimpin BEM Fikom

Karuna Putra dan Zawir Furqan mahasiswa prodi Informatika Fakultas Ilmu Komputer universitas almuslim (Umuslim) Peusangan dilantik sebagai Gubernur Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fikom periode 2021-2022, Senin (22/3/2021).

Karuna putra dan Zawir Furqan sekarang duduk di semester VI prodi Informatika terpilih berdasarkan hasil musyawarah yang dilakukan peserta rapat mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer universitas almuslim beberapa waktu lalu.

Pelantikan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fikom periode 2021-2022, berbarengan juga dengan pelantikan Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) dilingkup Fikom.

Acara pelantikan turut di hadiri Dekan, wakil dekan, ka prodi, dosen, alumni, pengurus demisioner ormawa Fikom, juga pengurus MPM/DPM dan Pemerintahan Mahasiswa (pema) universitas almuslim..

Dalam sambutannya Dekan Fakultas Ilmu Komputer universitas almuslim, Riyadhul Fajri S. ST, M. Kom, menyampaikan kepada pengurus BEM dan HMJ yang baru dilantik, agar dapat segera merencanakan program kerja dan menjalankan tugas sesuai dengan perannya masing-masing.

Kepengurusan baru ini agar dapat bergerak lebih efektif dan kreatif, Riyadhul Fajri juga mengharapkan kepada BEM dan HMJ periode ini agar dapat berkerja sama dalam segala hal yang bisa menjadi langkah positif demi kemajuan fakultas kita tercinta.

Adapaun susunan kepengurusan Gubernur Bem dijabat Karuna Putra, Zawil Furqan sebagai wakil gubernur BEM dan ketua HMJ dijabat Rahmat Saputra dan Teguh Armansyah sebagai wakil ketua HMJ.

Usai pelantikan Karuna Putra menuturkan “bahwa pihaknya siap mengabdi dan mengharapkan agar bisa bersinergi untuk membawa nama Fakultas Ilmu Komputer ke arah yang lebih baik.

Kami sangat mengharapkan bimbingan dan kerjasama yang baik dari seluruh civitas akademika Fakultas Ilmu Komputer, juga seluruh ormawa baik dalam ruang lingkup Fikom maupun universitas, harap Karuna Putra. (Humas-umuslim)