Fakultas Pertanian Umuslim MoA dengan Fakultas Pertanian USK

Dekan Fakultas Pertanian Umuslim Elfiana, Sp, M.Si dan Dekan Fakultas Pertanian USK Prof.Dr. Ir Samadi, M.Sc

Menindaklanjuti kesepakatan kerjasama MoU tingkat Universitas yang ditandatangani Rektor Universitas Almuslim (Umuslim) Peusangan Dr.Marwan,MPd dengan Rektor Universitas Syiah Kuala (USK ) Prof Dr Ir Samsul Rizal MEng, beberapa waktu lalu, Fakultas Petanian Umuslim melakukan penandatanganan MoA dengan Fakultas Pertanian Universitas Syiah Kuala (USK) Banda Aceh.

Penandatanganan dilakukan dekan Fakultas Pertanian Umuslim Elfiana, Sp, M.Si dan dekan Fakultas Pertanian USK Prof.Dr. Ir Samadi, M.Sc, bertempat, diruang dekan Kamis (8/7).

Menurut dekan Fakultas Pertanian Umuslim Elfiana, Sp, M.Si adapun beberapa isi kesepakatan kedua pihak antara lain, saling membantu dengan semangat saling menguntungkan dalam memajukan kedua Fakultas.

Juga bertujuan untuk meningkatkan, mendukung Tri Dharma PT dan kegiatan mendukung program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), serta untuk meningkatkan sinergitas potensi sumber daya yang dimiliki untuk mewujudkan visi dan misi kedua pihak.

Ruang lingkup kesepakatan meliputi, bidang pendidikan terkait Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang meliputi kegiatan pembelajaran di luar program studi, antara lain pertukaran mahasiswa, magang/praktik kerja, asistensi mengajar, yang dilaksanakan selama 1-2 semester.

Dalam MoA tersebut juga disepakati pelaksanaan bidang penerapan hasil-hasil penelitian Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) bidang Pertanian, transfer perkembangan IPTEK dan pengabdian kepada masyarakat.
Selain itu juga peningkatan dan pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) dalam hal pengembangan dan penerapan IPTEK bidang pertanian.

Mewujudkan setiap kemungkinan bentuk kerjasama dalam menyediakan dan mendayagunakan sarana prasarana dan tenaga dalam batas-batas kemampuan.

Acara penandatanganan MoA dari Umuslim turut dihadiri Wakil Dekan Bidang Administrasi Umum dan Kerjasama Syahirman Hakim, STP., M.Si, ketua Lppm Ernawita,MSc, dan sekretaris Lppm Najmuddin,MA.
Sementara dari pihak Universitas Syiah Kuala (USK) turut hadir Wakil Dekan I Dr. Yuliani Aisyah, S.TP, M.Si dan sekretaris prodi Agroteknologi Dr. Siti Hafsah, M.Si.(Humas-Umuslim)