Prodi Sistem Informasi (D3) Fikom Akreditasi Baik

Salinan Surat Keputusan BAN-PT

Prodi Sistem Informasi Program Diploma III Fakultas Ilmu Komputer (Fikom) Universitas Almuslim ditetapkan oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dengan Peringkat Akreditasi Baik.

Ketetapan tersebut berdasarkan keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT), nomor 9875/SK/BAN-PT/Ak-PKP/Dipl-III/VIII/2021, tertanggal 3 Agustus 2021, ditandantangani oleh Dewan direktur Eksekutif BAN-PT, T.Basaruddin.

Keluarnya SK penetapan Akreditasi Baik prodi ini, merupakan suatu kebahagian bagi seluruh civitas akademika Universitas Almuslim, khususnya mahasiswa dan alumni diploma III prodi Sistim Informasi Fakultas Ilmu Komputer (Fikom) Universitas Almuslim.

Akreditasi prodi Sistem Informasi (SI) merupakan akreditasi pertama, setelah penyesuaian nama prodi dari Diploma III Manajemen Informatika(MI) menjadi prodi Sistem Informasi (SI).

Dekan Fakultas Ilmu Komputer (Fikom) Universitas Almuslim, Riyadhul Fajri, M.Kom, mengucapkan rasa syukur dan bahagia atas capaian yang diperoleh prodi Sistem Informasi (D3).

Alhamdulillah, ini berkat perjuangan, kerja keras dan kesungguhan berbagai pihak, mari menjaga kekompkaan dan keharmonisan, terus melakukan pengabdian untuk mencapai yang lebih baik lagi, ucap Riyadhul Fajri terharu.

Jangan terlena dengan capaian tersebut, tantangan kedepan semakin berat, apalagi sistem pendidikan program diploma III, menjadi perhatian pengembangan pemerintah melalui sistem pendidikan Vokasi, jelas Riyhadul.

Rektor Universitas Almuslim (Umuslim ) Dr.Marwan,MPd juga mengucapkan syukur atas hasil yang dicapai prodi Sistem Informasi Fikom, hasil ini berarti semua prodi di Universitas Almuslim sudah terakreditasi Baik, bahkan ada yang terakreditasi Unggul (A), hanya tinggal prodi baru dibuka saja dalam proses akreditasi, jelas Dr.Marwan,M.Pd.(Humas-Umuslim).