Asisten 3 Pemkab Bireuen kuliah di Pascasarjana Universitas Almuslim.

Dailami, S.Hut, sedang diwawancara oleh Dr.Halus Satriawan, MSi

Dari Seluruh calon mahasiswa baru program pascasarjana Umuslim yang mengikuti tes wawancara yang dilaksanakan di Gedung Pascasarjana, Kampus Ampon Chik, Peusangan, Bireuen, Sabtu, 28 Agustus 2021, terdapat yang istimewa.

Betapa tidak, salah satu calon mahasiswa tersebut teryata ada seorang pejabat Pemkab Bireuen, mahasiswa tersebut adalah Bapak Dailami, S.Hut, sekarang menjabat sebagai Asisten 3 bidang Administrasi Umum Pemerintahan kabupaten Bireuen.

Dailami merupakan lulusan S1 Prodi Kehutanan, jadi beliau melanjutkan program Pascasarjana prodi Pengelolaan Sumberdaya Alam dan lingkungan Universitas Almuslim, sangat linear, jelas Direktur program Pascasarjana Umuslim Dr.Cut.Azizah,MT.

Tambah Dr. Cut Azizah, ST MT lagi, mendaftarnya pak Dailami sebagai mahasiswa program Pascasarjana Umuslim merupakan bentuk dukungan pemerintah kabupaten Bireuen terhadap Pascasarjana Universitas Almuslim yang baru mendaptakn Izin dari Kemendikbudristek, jelasnya. (Humas-Umuslim)