Program studi Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Universitas Al-Muslim Peusangan Bireuen bekerjasama dengan Universitas Negeri Jakarta (UNJ) menyelenggarakan seminar nasional yang berlangsung di ruang Bekraf gedung M.A Jangka kampus universitas Al-Muslim, demikian disampaiakan ketua prodi Paud Umuslim Fauziatul Halim,MPd, Senin (23/1/2022).
Seminar nasional dibuka secara resmi Rektor Universitas Al-Muslim Dr.Marwan,MPd menghadirkan pemateri Profesor Dr. Firmansyah Dlis, M.Pd, pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa generasi Alpha di kabupaten Bireuen harus menjadi insan cerdas dan kompetitif.
Menurutnya hal ini dapat terwujud dengan memahami bahwa generasi Alpha dapat belajar dengan cepat melalui motorik, karena tubuh anak yang masih lentur dan mampu melakukan kegiatan secara berulang, ujar Profesor Dr. Firmansyah Dlis, M.Pd, yang juga menjabat kan Koordinator Program studi S3 Penjas Universitas Negeri Jakarta (UNJ).
Selain Profesor Dr. Firmansyah Dlis, M.Pd, seminar juga menghadirkan Prof, Dr. Widiastuti, M.Pd. membahas tentang life long psycal activity akan berkembang maksimal melalui drill yang dilakukan pada pergerakan lokomotor, sehingga pergerakan anak usia dini pada periode emas lebih lentur dan fleksibel, ini akan memberikan rangsangan keceriaan dalam belajar, ungkap Prof Dr. Widyastuti, M.Pd. Dosen Fakultas Ilmu Olahraga di UNJ bagian Ilmu Pengukuran gerak motorik.
Seminar dimoderatori Dr. Silvi Listia Dewi, M.Pd (ketua prodi Bahasa Inggris Fkip Umuslim) mendapat sambutan hangat dari 220 peserta yang terdiri dari guru, dosen dan mahasiswa.(Humas-Umuslim)