Umuslim ikut Launching Aksi Nyata Gerakan Nasional Revolusi Mental melalui Penanaman Pohon

Rektor universitas almuslim (Umuslim) Peusangan Dr.Marwan,MPd beserta jajaran Rektorat dan Dekanat melakukan penanaman secara simbolis sejumlah pohon dalam rangka ikut terlibat Launching Aksi Nyata Gerakan Nasional Revolusi Mental melalui Penanaman 10 Juta Pohon di 34 Provinsi dalam rangkaian kegiatan The Global Platform for Disaster Risk (GPDRR) 2022.

GPDRR adalah forum multi pemangku kepentingan yang diinisiasi oleh PBB dalam Penanggulangan Risiko Bencana (PRB).

Aksi ini merupakan agenda Gerakan Nasional Revolusi Mental (GNRM). Sekaligus bentuk komitmen Indonesia mendukung The Global Platform for Disaster Risk Reduction (GPDRR) 2022.

Aksi penanaman ini merupakan kerja kolaborasi Kemenko Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia (PMK) dengan lintas kementerian, melibatkan kalangan perguruan tinggi, sekolah, organisasi sosial kemasyarakatan dan pelbagai elemen masyarakat yang lain.

Pembukaan dilaksanakan secara nasional melalui virtual oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia Prof. Dr. Muhadjir Effendy, M.A.P di pantai Mertasari Bali, Selasa, (24/5/2022).

Untuk menyukseskan acara tersebut universitas almuslim (Umuslim) Peusangan Bireuen ikut ambil bagian berpartisipasi melakukan penanaman pohon secara simbolis di lingkungan kampus dan seputaran rumah susun mahasiswa (Rusunawa).

Rektor universitas almuslim (Umuslim) Dr.Marwan,MPd disela-sela penanaman pohon di komplek rusunawa kampus umuslim menyampiakan Umuslim ikut berpartisipasi dalam program nasional Aksi Nyata Gerakan Nasional Revolusi Mental dengan menanam sejumlah bibit/benih pohon diseputaran kampus dan rusunawa (asrama).

“ Ada sekitar 250 pohon dari berbagai jenis yang kita tanam di seputaran kampus dan rusunawa” jelas Dr.Marwan,MPd.

Adapun jenis pohon yang ditanam anatara lain Durian musang king 170 batang, pohon pucuk merah (50), Asam Jawa (20), pagar angin 20 batang, urai Marwan.

Di lokasi penanaman pohon secara simbolis yang dilaksanakan universitas almuslim dipusatkan di seputaran rusunawa dan kampus timur universitas almuslim, terlihat dilakukan Rektor, wakil rektor ,kepala biro dan perwakilan dekan lingkup umuslim.(Humas-Umuslim)