Umuslim teken MoU dengan UTU Meulaboh

Rektor Universitas Almuslim (Umuslim) Dr.Marwan,MPd menandatangani naskah kerjasama ( MoU) dengan Rektor Universitas Teuku Umar (UTU) Meulaboh, berlangsung di kampus UTU Alue Penyareng Meulaboh Aceh Barat, Jumat (9/9/2022).

Penandatangan dilakukan langsung masing-masing rektor, Universitas Almuslim (Umuslim) Peusangan Bireuen dilakukan Dr.Marwan,MPd dan UTU Meulaboh oleh Dr.Ishak Hasan,MSi.

Acara berlangsung di ruang seminar UTU dalam suasana penuh kekeluargaan dan sangat bersahabat, hal ini karena Rektor UTU Dr.Ishak Hasan,MSi merupakan dosen, pernah mengabdi dan menjabat sebagai Dekan Fakultas Ekonomi dan Wakil rektor bidang akademik Universitas Almuslim.

Rektor UTU Dr.Ishak Hasan,MSi pada kesempatan tersebut menguraikan sejarah perjalanan UTU yang baru delapan tahun dinegerikan, “ Alhamdulillah sudah mengalami beberapa kemajuan, ujarnya.


Menurut Dr.Ishak Hasan,M.Si dalam mengembangkan kampus tersebut, UTU mengusung konsep Agro and Marine Industri.

Kerjasama ini hendaknya bisa saling menguntungkan dalam upaya mempercepat penerapan pelaksanaan implementasi program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) di dua universitas, harap Dr.Ishak Hasan.

Kemudian Rektor Universitas Almuslim (Umuslim) Dr.Marwan,MPd pada kesempatan tersebut mengucapkan rasa syukur dan bangga atas kepercayaan Dr.Ishak Hasan menjadi rektor Universitas Teuku Umar (UTU).

Karena Dr.Ishak Hasan adalah merupkan bagian dari Umuslim, sosok Dr.Ishak Hasan dengan Universitas Almuslim, tidak bisa dipisahkan begitu saja, banyak suka duka dan kenangan yang tidak terlupakan selama pengabdian beliau di Universitas Almuslim, ucap Dr.Marwan,MPd.

Terkait kerjasama yang dibangun kedua Universitas tersebut, Dr.Marawn mengharapkan bimbingan dan bantuan dari Dr.Ishak Hasan untuk bisa membimbing dan membina Universitas Almuslim.

Karena walau UTU baru dinegerikan tetapi sudah banyak prestasi yang diperoleh, baik tingkat lokal, wilayah nasional maupun Internasional.


Dalam kerjajasama ini paling penting untuk dapat berkolaborasi dalam berbagai hal guna meningkatkan pencapaian tujuan pendidikan di era globalisasi serta dalam mempercepat penerapan program MBKM, jelas DR.Marwan,MPd.

Sebelum penandatanganan MoU rombongan Universitas Almuslim sempat dibawa keliling ke sejumlah ruangan dan beberapa sudut bangunan berletter U yang baru siap dibangun, sambil melihat sejumlah fasilitas kampus.(Humas-Umuslim)